Bonsai Buah

Bonsai Buah – Pohon atau tanaman dari jenis buah yang dikerdilkan dibuat bentuk bonsai agar menciptakan nilai keunikan tersendiri dari tanaman tersebut. Seni membonsai memang sudah dikenal diberbagai Negara. Hingga saat ini pun tidak akan pernah kehabisan untuk teknik pembonsaian.

Terdapat banyak langkah dalam membuatnya agar dapat menyerupai tanaman aslinya. Perlu dipahami, tanaman bonsai bukanlah jenis pohon buah yang mini. Namun tanaman yang berukuran besar lalu dipangkas untuk memperkedil tanaman tersebut.

Ternyata bonsai tidak dari jenis tanaman bunga atau tanaman liar saja. Jenis tanaman buah pun dapat dijadikan bonsai yang cocok untuk dikoleksi para pecinta bonsai. Jika kalian berfikir bonsai selalu identik dengan tanman bunga dan liar Kalian salah paham.

Bonsai buah pun tidak kalah unik dan lebih berkelas ketika dijadikan bonsai. Berikut situs BonsaiKita.com telah merangkum kumpulan jenis tanaman buah yang dapat dijadikan ide bonsai yang tentunya tidak akan kalah dengan jenis tanaman bunga. Pensaran? Simak ulasannya dibawah ini.

Jenis-jenis Bonsai Buah

Bonsai Murbei Terbaik
Bonsai Buah

1. Bonsai Buah Delima

Tanaman jenis delima kerap dijadikan bonsai. Sudah banyak para pecinta bonsai yang membuat bonsai delima batu dikarenakan tanaman delima mempunyai cabang yang pendek dan duri disetiap cabangnya.

Tanaman delima sangat cocok dijadikan bonsai dikarenakan ciri-ciri batangnya yang cukup kuat. Dan tanaman delima mempunya ranting dan cabang yang bagus sehingga menambah nilai keunikan tersendiri jika dijadikan bonsai.

Baca Juga :   Bonsai Sianci

2. Bonsai Jambu Biij

Tanaman bonsai buah jambu memang jarang dijadikan bonsai. Namun, jika dibonsai memiliki nilai karakeristik tersendiri karen daun kehijauan dan batang kecoklatan membuat tanaman ini cukup unik dibonsaikan.

3. Bonsai Jeruk Kingkit

Jenis tanaman jeruk kingkit sudah tidak asing lagi bagi para pecinta bonsai. Bonsai jeruk kingkit sangat indah jika dibonsaikan karena karakter batang yang terkesan tua. Tanaman ini termasuk jenis tanaman yang tahan akan teknik pemangkasan.

  • Cek : Kumpulan Jenis Bonsai Buah Terbaik dan Terlengkap

Dengan buah yang berwana merah kekuningan serta daun yang mini menambah karakteristik jika dijadikan bonsai buah.

4. Bonsai Apel

Selain memiliki buah yang cukup enak dinikamti ternyata juga indah ketika dijadikan bonsai karena memiliki batang yang cukup kokoh. Pasti sudah pernah menikmati rasa buah apel kan? Gimana jika dijadikan bonsai dan berbuah pasti Kalian tambah semangat deh.

5. Bonsai Kawista

Jenis tanaman Kawista yang cukup kuat akan kondisi kering pasti menambah nilai kemudahan tersendiri dalam merawat jika dijadikan bonsai. Nama lain dari tanaman batu, buahnya juga cukup unik dengan kulit tebal.

6. Bonsai Murbei

Jenis tanaman murbei termasuk jenis tanaman yang perawatannya cukup mudah jika dijadikan bonsai. Tanaman murbei memiliki warna hijau yang muda dan buah berwarna merah dan jika telah matang akan berwana kecoklatan.

Jenis tanaman murbei termasuk jenis tanaman yang mudah ditanam di pekarangan rumah dan jika dijadikan bonsai pasti akan memiliki nilai estetika tersendiri ke rumah tersebut.

7. Bonsai Anggur

Dengan buah yang sangat segar tanaman anggur akan lebih cantik jika dijadikan bonsai buah. Tinggal Kalian saja yang ingin membuat jenis anggur apa yang akan dijadikan bonsai.

Baca Juga :   Bonsai Landepan

8. Bonsai Landepan

Jenis tanaman yang memiliki duri dengan cabang menjalar kesamping dan tekstur kayu yang keras berwarna putih kepekatan bonsai landepan akan memiliki daya tarik tersendiri jika dibonsai. Akar yang menonojol tentunya akan enak dipandang.

9. Bonsai Kesemek

Berasal dari Amerika Utara dan Asia Timur bonsai ini cukup dikenal dikalangan pecinta bonsai buah. Kalian tidak perlu sering melakukan teknik pemangkasan karena cabangnya pun sangat jarang.

10. Bonsai Rukem

bonsai rukem

Tanaman yang mempunyai bentuk daun yang runcing dan oval lonjong sangat unik jika dijadikan bonsai. Namun, buahnya jarang disukai karena memiliki rasa yang aneh ketika dimakan.

Nah, demikian sedikit ulasan yang telah diringas situs BonsaiKita.com dari berbagai sumber terkait pemahaman dan 10 jenis bonsai buah referensi untuk Kalian. Semoga dapat menambah ide tentang bonsai sebelum memilah jenis buah apa yang cocok untuk dijadikan bonsai.

Tinggalkan komentar

  • Baca Artikel Menarik Lainnya dari BonsaiKita.com di Google News